Amalan Dzikir di Hari Jumat Ringan Diucapkan Tapi Berat Timbangannya

25 Maret 2022, 10:37 WIB
Amalan Dzikir Dihari Jumat Ringan Diucap Berat Timbangannya /Pixabay.com

JURNAL SUMBAWA - Berikut penjelasan amalan dzikir di hari Jumat yang ringan diucapkan tapi berat timbangannya

Dihari jumat, banyak amalan-amalan dzikir yang harus diperbanyak sebagai tanda kita selalu mengingat Allah SWT.

Amalan dzikir dihari Jumat merupakan sebuah perbuatan mengingat Allah SWT dalam bentuk lisan yang mengandung pujian, rasa syukur dan doa kepada Allah SWT.

amalan dzikir dihari Jumat yang kita bahas kali ini tampak mudah untuk dikerjakan, tetapi sangat berat dipraktikan.

Baca Juga: 11 Amalan Sunnah Amalan yang Harus Dikerjakan Kaum Muslimin di Hari Jumat

Sebuah dzikir sebenarnya mudah jika kita membiasakan diri untuk terus melakukannya.

Meski tampak mudah, dzikir ternyata memiliki amalan yang banyak dan berat timbangan amalnya.

Misalnya, dzikir tersebut adalah bacaan “Subhanallah wa bi hamdih, subhanallahil ‘azhim”. Dari Abu Hurairah, dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, beliau bersabda:

“Dua kalimat yang ringan di lisan, namun berat ditimbangan, dan disukai Ar Rahman yaitu “Subhanallah wa bi hamdih, subhanallahil ‘azhim” (Maha Suci Allah dan segala puji bagi-Nya. Maha Suci Allah Yang Maha Agung). (HR. Bukhari no. 6682 dan Muslim no. 2694)

Baca Juga: Jangan Lupa, 17 Maret 2022 Malam Nisfu Sya'ban, Amalkan Amalan Ini

Dalam Muqoddimah Al Fath (Fathul Bari), Ibnu Hajar rahimahullah menjelaskan keutamaan hadits tersebut.

Alur pembicaraan dalam hadits di atas sangat bagus sekali. Hadits tersebut menunjukkan bahwa cinta Rabb mendahului hal itu.

kemudian diikuti dengan dzikir dan ringannya dzikir pada lisan hamba. Setelah itu diikuti dengan balasan dua kalimat tadi pada hari kiamat.

Makna dzikir tersebut disebutkan dalam akhir do’a penduduk surga yang disebutkan dalam firman Allah:

Baca Juga: Amalan-amalan Sunnah di hari Jumat

“Do’a mereka di dalamnya adalah: “Subhanakallahumma”, dan salam penghormatan mereka adalah: “Salam”. Dan penutup doa mereka adalah: “Alhamdulilaahi Rabbil ‘aalamin”.” (QS. Yunus: 10) Sumber: Muqqodimah Al Fath, Ibnu Hajar Al Asqolani, hal. 474.

dzikir “Subhanallah”, artinya Maha Suci Allah, maksudnya adalah mensucikan Allah dari berbagai macam kekurangan dan aib yang ada pada-NYa.

dzikir “wa bihamdihi”, artinya segala puji bagi Allah, artinya kita memuji Allah karena Dialah yang pantas mendapatkan pujian dan sanjungan disebabkan nama dan sifat-Nya yang sempurna.

Baca Juga: Amalan yang Ringan Untuk Diucapkan Tapi Berat Timbangannya

Dzikir “al ‘azhim”, maksudnya Yang Maha Agung.

Itulah amalan dihari Jumat, mudah-mudahan kita selalu diringankan untuk selalu mengucapkannya.***

Editor: Ahmad D

Tags

Terkini

Terpopuler