Penyelesaian Covid-19 Harus Bersinergi dan Berkolaborasi

- 7 Mei 2021, 15:15 WIB
Seyogyanya hal ini tidak perlu terjadi, sebab penanganan dan pencegahan penyebaran Covid-19 harus dilakukan secara bersama-sama, butuh sinergisitas, dan team work yang kuat serta memiliki persepsi yang sama dalam menangani permasalahan penyebaran Covid-19 antara Pemerintah Provinsi Sumatera Utara  dan Pemkab/Pemkot
Seyogyanya hal ini tidak perlu terjadi, sebab penanganan dan pencegahan penyebaran Covid-19 harus dilakukan secara bersama-sama, butuh sinergisitas, dan team work yang kuat serta memiliki persepsi yang sama dalam menangani permasalahan penyebaran Covid-19 antara Pemerintah Provinsi Sumatera Utara dan Pemkab/Pemkot //pdiperjuangan

Wartasumbawa.com – Munculnya kekisruhan tentang karantina Warga Negara Asing (WNA) dan Warga Negara Indonesia (WNI) di Medan antara Gubernur dan Walikota Medan sangat disayangkan.

Seyogyanya hal ini tidak perlu terjadi, sebab penanganan dan pencegahan penyebaran Covid-19 harus dilakukan secara bersama-sama, butuh sinergisitas, dan team work yang kuat serta memiliki persepsi yang sama dalam menangani permasalahan penyebaran Covid-19 antara Pemerintah Provinsi Sumatera Utara  dan Pemkab/Pemkot.

Hal ini disampaikan Anggota DPRD Fraksi PDI Perjuangan Sumut, Meryl R Saragih melalui siaran persnya, Kamis (7/5).

Baca Juga: KBN Sertijab Pejabat Setingkat GM

"Penyebaran Covid-19 di Sumut sudah kembali masuk pada grafik yang menaik, karena itu dibutuhkan kerjasama antara pemangku kepentingan, hilangkan egosentris dan jangan terlalu sensi dengan berbagai respon yang diberikan oleh pihak lain," ujar Maryl.

Maryl melanjutkan, bahwa penanganan Covid-19 yang dilakukan oleh Gubernur selayaknya melibatkan semua pihak, seperti Walikota, Bupati, para Wakil Rakyat dari seluruh elemen sehingga hasilnya maksimal.

Baca Juga: Elva Hartati: Pemerintah Harus Tegas

"Berkomunikasi politiklah secara santun dan berkoordinasi dengan semua pihak dalam penanganan Covid-19, ini persoalan kita bersama kok," pinta Meryl.

Tidak lupa, Meryl menghimbau bahwa penyelesaian Covid-19 harus dilakukan secara bersinergi dan berkolaborasi agar dapat meredam Covid-19 bukan dengan kerja sendiri, selain tak elok dimasyarakat juga tak menyelesaikan masalah.

Halaman:

Editor: M. Syaiful

Sumber: article.pdiperjuangan.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah