Berita Menarik, Tiga anggota KKB Tewas hingga Puncak Arus Balik Jabodetabek

- 17 Mei 2021, 08:13 WIB
Lima berita hukum pada Minggu (16/5) yang masih menarik untuk dibaca dan menjadi perhatian publik, mulai dari tiga anggota teroris KKB tewas ditembak hingga prediksi puncak arus balik Lebaran 2021
Lima berita hukum pada Minggu (16/5) yang masih menarik untuk dibaca dan menjadi perhatian publik, mulai dari tiga anggota teroris KKB tewas ditembak hingga prediksi puncak arus balik Lebaran 2021 //ANTARA

Wartasumbawa.com – Lima berita hukum pada Minggu (16/5) yang masih menarik untuk dibaca dan menjadi perhatian publik, mulai dari tiga anggota teroris KKB tewas ditembak hingga prediksi puncak arus balik Lebaran 2021.

Tiga anggota KKB di Ilaga ditembak, senjata disita

Satuan Tugas Operasi Gabungan TNI/Polri Nemangkawi menembak tiga anggota kelompok bersenjata kriminal (KKB)—yang saat ini telah ditetapkan sebagai kelompok teroris—di Mayumberi, Ilaga, Kabupaten Puncak, Provinsi Papua, Minggu, Sebagaimana dikutip Wartasumbawa-Pikiran Rakyat dari ANTARA pada 17 Mei 2021.

Penembakan itu terjadi setelah aksi saling tembak antara Satgas Nemangkawi dan Kelompok Lekagak Talenggeng di Jembatan Mayumberi sekitar pukul 03.19 WIT, demikian informasi dari keterangan tertulis Satgas Nemangkawi yang diterima di Jakarta, Minggu.

Anggota DPRD Lebak dukung Gubernur Banten tutup wisata

Anggota DPRD Lebak Musa Weliansyah mendukung kebijakan Gubernur Banten Wahidin Halim yang menutup seluruh wisata karena berpotensi penyebaran pandemi Covid-19.

"Kami dari awal juga tidak setuju destinasi wisata dibuka setelah Hari Raya Lebaran 1442 Hijriah," kata Musa Weliansyah yang juga Ketua Fraksi PPP DPRD Lebak, di Lebak, Minggu.

Kakorlantas sebut belum terjadi puncak arus balik arah Jabodetabek

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Istiono menyebutkan puncak arus balik kendaraan yang masuk Jabodetabek usai libur Idul Fitri 1442 Hijriah belum terjadi pada akhir pekan ini.

Halaman:

Editor: M. Syaiful

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah