Hasil Piala AFF U-23 2022: Vietnam Membabi Buta, Gebuk 10 Pemain Singapura 7-0

19 Februari 2022, 23:53 WIB
Hasil Piala AFF U-23 2022: Vietnam Membabi Buta, Gebuk 10 Pemain Singapura 7-0 /tangkapan layar/

JURNAL SUMBAWA – Hasil Piala AFF U-23 2022 untuk laga Timnas Singapura vs Vietnam U-23. Timnas Vietnam U-23 pun sukses meraih kemenangan besar di matchday keenam fase grup Piala AFF U-23 2022 dengan skor 7-0.

Bermain di Stadion Prince, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu 19 Februari 2022 WIB, Timnas Vietnam U-23 tampil dominan di sepanjang laga. Mereka makin leluasa mencetak gol usai Singapura hanya bermain dengan 10 orang di babak kedua karena Jordan Emaviwe menerima kartu kuning kedua.

Jalannya pertandingan Timnas Singapura vs Vietnam U-23

Baca Juga: Kalah Dari Persebaya Surabaya, Persiraja Banda Aceh Semakin terbenam Di dasar Klasemen BRI Liga 1

Babak Pertama

Pertandingan baru berjalan tiga menit, Vietnam sudah langsung memimpin. Nguyen Van Tung menanduk bola ke gawang Singapura dan membawa timnya unggul atas Singapura skor 1-0.

Tak mau kalah begitu saja, Singapura bekerja keras untuk menyamakan kedudukan. Mereka memperoleh peluang utnuk melakukannya pada menit ke-12. Namun, upaya Ilhan Fandi masih bisa ditepis kiper Vietnam.

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-23 2022: Timnas Malaysia Gigit Jari Kena Comeback Laos

Vietnam terus memberikan tekanan kepada Singapura. Pada menit ke-29, mereka nyaris membuat gol. Tetapi, serangan dari Mai Xuan Quyet bisa ditangkap oleh kiper Singapura, Ridwan Firki.

Akhirnya Vietnam berhasil menggandakan keunggulannya pada menit ke-32. Dinh Xuan Tien sukses menjebol gawang Singapura melalui tendangannya, usai menampilkan kemampuan individunya.

Tidak lama kemudian, Vietnam menambah keunggulannya. Tepatnya pada menit ke-37, Van Tung mencetak gol keduanya dengan sepakan keras, usai meneruskan umpan Tran Van Thang. Vietnam mengakhiri babak pertama dengan skor 3-0.

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-23 2022 : Menang Tipis Atas Filipina, Kamboja Memastikan Diri Lolos ke Semifinal

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, Vietnam melanjutkan dominasinya atas Singapura. Mereka beberapa kali memperoleh peluang untuk menambah keunggulan, tetapi belum berhasil menyelesaikan.

Petaka bagi Singapura, mereka harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-54. Jordan Emaviwe menerima kartu kuning keduanya, sehingga diusir oleh wasit keluar dari lapangan.

Baca Juga: Panitia Piala AFF U-23 2022: Timnas Malaysia U-23 Tahun 2022 Dzalimi Panitia

Unggul jumlah pemain, Vietnam langsung bermain menggila. Mereka pun menambah keunggulan pada menit ke-56. Dung Quang Nho kemudian sukses mencetak gol lewat tandukannya.

Pesta gol Vietnam kemudian berlanjut pada menit ke-78. Kali ini, giliran Nguyen Ngoc Thang yang mencetak gol ke gawang Singapura, melalui tendangannya. Pemain Singapura pun tak berdaya dibuatnya.

Memasuki menit ke-89, Vietnam semakin memperlebar jarak dengan lawannya, Quoc Viet berlari kencang dan mencetak gol melalui sepakannya dan membuat kiper Singapura hanya bisa terdiam.

Baca Juga: Panitia Piala AFF U-23 2022: Timnas Malaysia U-23 Tahun 2022 Dzalimi Panitia

Pada masa injury time, Vietnam sekali lagi meperbesar keunggulan. Tepatnya pada menit ke-90+5, Thanh Khoi mencetak gol ke gawang lawannya. Kejadian itu sekaligus mengakhiri kemenangan Vietnam dengan skor 7-0.

Berikut Susunan Pemain Timnas Singapura U-23 vs Timnas Vietnam U-23:

Timnas Vietnam U-23: Y Eli Nie; Tran Quang Thinh, Luong Duy Cuong, Nguyen Van Son, Tran Van Thang; Thanh Khoi, Dung Quang Nho, Pham Van Huu, Nguyen Van Tung; Mai Xuan Quyet, Dinh Xuan Tien.

Pelatih: Dinh The Nam

Timnas Singapura U-23: Ridhwan Fikri; Jordan Emaviwe, Muhammad Sanizal, Ryhan Stewart, Syed Akmal; Shah Shahiran, Saifullah Akbar, Danish Qayyum, Jared Gallager; Glenn Kweh, Ilhan Fandi

Pelatih: Fandi Ahmad***

Editor: Jahruddin

Tags

Terkini

Terpopuler