Mantan Pelatih Thailand : Gajah Perang akan Kesulitan Hadapi Gaya Bermain Timnas Indonesia

- 28 Desember 2021, 23:32 WIB
Mantan Pelatih Thailand : Gajah Perang akan Kesulitan Hadapi Gaya Bermain Timnas Indonesia
Mantan Pelatih Thailand : Gajah Perang akan Kesulitan Hadapi Gaya Bermain Timnas Indonesia /Instagram/@pssi

JURNAL SUMBAWA - Mantan Pelatih Tim Nasional (Timnas) Thailand, Charnwit Polcheewin menyebut skuad Gajah Perang akan membenci gaya bermain Timnas Indonesia. 

Menurut Charnwit Polcheewin, Thailand akan kesulitan hadapi gaya bermain Timnas Indonesia.Di partai puncak Piala AFF 2020, Timnas Indonesia akan menghadapi Thailand.

Seperti yang diketahui Indonesia menumpaskan perlawanan tuan rumah Singapura di babak semifinal, sedangkan Thailand mampu menyingkirkan juara bertahan Vietnam dengan skor argegat 2-0.

Baca Juga: Dikalahkan Indonesia, Pelatih Singapura Langsung Mundur

Duel kali ini mengundang perhatian mantan pelatih Thailand, Charnwit Polcheewi

Menurut pelatih Gajah Perang periode 2005 hingga 2008 tersebut, gaya main yang diusung Timnas Indonesia bakal dibenci oleh skuad Thailand.

“Bermain melawan tim nasional Indonesia di mana mereka telah bermain bersama untuk waktu yang lama, kita akan lelah," tutur Polcheewin, dikutip dari Siam Sport.

Baca Juga: 13 Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Thailand di Final Paila AFF 2020

"Pasalnya, sejauh ini mereka kerap menggunakan kemampuan uniknya, merayap, yang merupakan sorotan berbahaya mereka. Sepak bola Thailand tidak menyukai gaya bermain seperti ini."

"Ada juga serangan balik yang cepat, ditopang dengan permainan defensif yang dinilai cukup tangguh," sambung pria berusia 66 tahun itu.

Halaman:

Editor: Muslimin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x