Deretan HP Murah Dengan Spesifikasi Mumpuni Dari TECNO, Cocok Untuk Bermain Game!

17 April 2024, 22:30 WIB
Deretan HP Murah Dengan Spesifikasi Mumpuni Dari TECNO, Cocok Untuk Bermain Game! /Dok. Tecno/

JURNAL SUMBAWA - Bagi kamu yang mencari HP murah dengan spesifikasi mumpuni yang sudah mendukung untuk bermain game bisa lihat pilihan ponsel TECNO dibawah ini.

Smartphone murah dengan pembekalan spek yang banyak keunggulannya apalagi bisa untuk mengoperasikan game berat, sangatlah dinantikan oleh banyak orang yang mempunyai budget minim.

TECNO menawarkan beberapa pilihan HP murah terbaru buat Anda miliki saat ini untuk kebutuhan bermain game maupun kegiatan multitasking lainya, dengan harga mulai 1 jutaan sudah bisa memiliki ponsel impian Anda.

Berikut deretan HP terbaru dari TECNO dengan harga murah namun kualitas mumpuni:

Baca Juga: HP Paling Laris Samsung Galaxy A34 5G kini Turun Harga Sampai Satu Jutaan

1. TECNO Pova Neo 3

TECNO Pova Neo 3 ditenagai dengan MediaTek Helio G85 ini memiliki kapasitas baterai sebesar 7000mAh! Dengan begitu, HP ini sangat bisa diandalkan untuk push rank Free Fire lebih lama. Ditambah sokongan memori yang telah memenuhi standar masa kini, dengan RAM 8/128GB.

Layar IPS seluas 6,82 inci, dipadukan dengan resolusi HD+ dan refresh rate 90Hz, membuat HP ini nyaman untuk bermain game seharian. TECNO Pova Neo 3 juga sudah menghadirkan DTS Double Spakers. Di marketplace, harga TECNO Pova Neo 3 ada sekitar 1,6 jutaan.

2. TECNO Spark 20 NFC

TECNO Spark 20 NFC yang memiliki spesifikasi di atas Spark 20C, dengan prosesor Helio G85 yang disokong RAM 8/256GB, dan DTS Double Speakers.

Baca Juga: Spesifikasi Realme 12 Series 5G, Punya Kamera Berkualitas, Fitur Lebih Unggul

Selain itu, HP ini juga menawarkan layar HD+ 6,56 inci dengan refresh rate hingga 90Hz, dan pengisian cepat 18W 5000mAh. Fitur NFC di HP ini juga dapat dimanfaatkan sebagai pembayaran uang elektronik. Di toko resminya, TECNO Spark 20 NFC dijual dengan harga Rp1,7 jutaan. 

3. TECNO Spark 20C NFC

Ponsel ini dibekali dengan chipset MediaTek Helio G36, TECNO Spark 20C NFC mungkin bukanlah yang tercepat. Namun, HP ini sudah bisa menjalankan game seperti Free Fire dengan cukup lancar.

HP ini juga memiliki fitur lengkap seperti NFC, DTS Double Speakers, dan fast charging 18W 5000mAh. Layarnya IPS 6,6 inci beresolusi HD+, dengan refresh rate hingga 90Hz. HP ini tersedia dalam dua pilihan RAM, yaitu 4/128GB dan 8/128GB. Namun, di TECNO Official Store saat ini hanya tersedia varian 8/128GB yang harganya Rp1,4 jutaan.

Baca Juga: Harga Terbaru HP Oppo Reno 11 5G, Oppo Reno 11 F 5G dan Oppo Reno 11 Pro 5G

4. TECNO Pova 5

Walaupun merupakan HP keluaran tahun lalu, tetapi TECNO Pova 5 masih menjadi salah satu pilihan terbaik untuk saat ini. Dengan harga Rp1,9 jutaan, HP ini ditenagai MediaTek Helio G99 yang merupakan chipset sejuta umat dan disokong dengan RAM 8/256 GB.

Selain itu, TECNO Pova 5 juga memiliki panel IPS 6,78 inci beresolusi FHD+, dan 120Hz refresh rate, dengan dukungan baterai 6000mAh dan kecepatan pengisian daya 45W. 

5. TECNO Spark 20 Pro+

TECNO Spark 20 Pro+ hadir dengan fitur lengkap dengan spesifikasi tinggi di kelasnya. Dibekali dengan chipset MediaTek Helio G99 dan RAM 8/256GB.

Baca Juga: Update Harga Terbaru Oppo Reno 11 F 5G, Fitur Lengkap Dibanderol Murah

TECNO Spark 20 Pro+ dibekali dengan layar 6,78 inci yang dilapisi AMOLED 3D Curved dengan resolusi FHD+ dan refresh rate 120Hz. Jelas, layar seperti ini akan membuat penggunanya nyaman saat bermain game maupun multitasking lainya.

Tidak lupa juga ada fitur audio DTS yang menjadikan volume HP ini 400 persen lebih keras dan jernih. TECNO Spark 20 Pro+ dibanderol dengan harga Rp2,6 jutaan.

Itulah deretan HP murah dengan spek mumpuni yang dari TECNO yang bisa Anda pertimbangkan untuk melengkapi kebutuhanmu sehari-hari.***

Editor: Adhar

Tags

Terkini

Terpopuler