Hidup Sehat Jauh Dari Perut Buncit, Ini Makanan Sehat Untuk Dikonsumsi Selama Bulan Ramadhan

28 Maret 2023, 16:54 WIB
Hidup Sehat Jauh Dari Perut Buncit, Ini Makanan Sehat Untuk Dikonsumsi Selama Bulan Ramadhan /Pixabay/

JURNAL SUMBAWA - Selama bulan Ramadhan, perlu kiranya kita menjaga makanan kita. Apalagi makanan tersebut bisa membuat perut buncit.

Kehidupan yang sehat harus diawali dengan pola hidup yang sehat termasuk menjaga makanan kita. dr. Zaidul Akbar menjelaskan makanan ala Rasulullah ini bisa membuat tubuh makin kuat dan bugar di saat menjalankan puasa Ramadhan.

Disisi lain dr. Zaidul Akbar menyampaikan, makan makanan yang tidak sehat pula bisa menimbulkan perut buncit.

Baca Juga: Makan Kurma Saat Sahur dan Buka Puasa Berlebihan Ternyata Kadar Gula Darah Bisa Naik Menurut Dr. Zaidul Akbar

Seperti halnya Baginda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah menyampaikan pengetahuannya terhadap kesehatan tubuh, terlebih terkait pola hidup sehat atau diet.

“Sesuatu yang paling aku khawatirkan terhadap umatku ada perut buncit (karena banyak makan), sering tidur, rasa malas, dan lemah keyakinannya,” (HR Darqutni).

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

“Tidaklah manusia memenuhi satu wadah pun yang lebih jelek daripada perut. Cukuplah seseorang beberapa asupan makanan yang dapat meluruskan tulang punggungnya. Apabila seseorang terkalahkan oleh nafsunya, maka boleh sepertiga untuk makanan, sepertiga untuk minuman, dan sepertiga untuk nafas.”

Baca Juga: 3 Zodiak Hari Ini Rabu 29 Maret 2023 Ada Aries, Taurus dan Gemini

1. Minyak Zaitun

وَالتِّينِ وَالزَّيْتُونِ

“Demi (buah) Tin dan (buah) Zaitun, dan demi bukit Sinai, dan demi kota (Mekah) ini yang aman," (Q.S At-Tin Ayat 1).

Minyak zaitun merupakan salah satu jenis makanan yang ada di surga selain daging ataupun susu.

Minyak zaitun juga dikenal memiliki beraneka manfaat seperti untuk kulit dan perawatan rambut, hingga tukak lambung.

2. Jahe

وَيُسْقَوْنَ فِيهَا كَأْسًا كَانَ مِزَاجُهَا زَنجَبِيلًا

“Di dalam surga itu mereka diberi minum segelas (minuman) yang campurannya adalah jahe,” (Q.S Al-Insan Ayat 17).

Baca Juga: UAS: 5 Tanda Akhir Zaman Sudah Ada, Nomor 4 Paling Banyak Dilakukan Umat Manusia


Minuman herbal yang bercampur dengan kehangatan seperti jahe, merupakan salah satu jenis minuman yang diberikan kepada penduduk surga.

Adapun, jahe memiliki beragam khasiat dan manfaat diantaranya meredakan nyeri ketika haid, mencegah kanker dan meredakan gejala mual.

3. Jagung

وَنَزَّلۡنَا مِنَ السَّمَآءِ مَآءً مُّبٰـرَكًا فَاَنۡۢبَـتۡـنَا بِهٖ جَنّٰتٍ وَّحَبَّ الۡحَصِيۡدِ

Dan dari langit Kami turunkan air yang memberi berkah lalu Kami tumbuhkan dengan (air) itu pepohonan yang rindang dan biji-bijian yang dapat dipanen,” (Q.S Qaf Ayat 9).

Baca Juga: Dari Manakah Asal Yakjuj dan Makjuj! Ternyata Dari Suku yang Masih Hidup Hingga Sekarang

Protein tinggi yang terkandung dalam jagung sangat cocok untuk menunjang program diet, terutama ketika berpuasa.

Jagung dapat membantu meningkatkan metabolisme tubuh, membuat perut terasa kenyang lebih lama, dan baik dalam pembentukan massa otot.

4. Kurma

وَهُزِّيْٓ اِلَيْكِ بِجِذْعِ النَّخْلَةِ تُسٰقِطْ عَلَيْكِ رُطَبًا جَنِيًّا


“Dan goyanglah pangkal pohon kurma itu ke arahmu, niscaya (pohon) itu akan menggugurkan buah kurma yang masak kepadamu,” (Q.S Maryam Ayat 25).

Kurma merupakan salah satu makanan favorit dari Rasulullah SAW.

Baca Juga: Ingin Terhindar dari Fitnah Dunia dan Dajjal, Amalkan Doa Ini

Kurma memiliki banyak manfaat seperti melancarkan sistem pencernaan, kandungan serat yang tinggi, serta berbagai jenis vitamin dan mineral yang bagus untuk menjaga kesehatan tubuh.***

Editor: Jahruddin

Tags

Terkini

Terpopuler