Menu Murah Meriah! Resep Membuat Tahu Asam Manis Ala Rudy Choirudin, Rasanya Enak dan Istimewa

- 13 Juni 2024, 15:34 WIB
Menu Murah Meriah! Resep Membuat Tahu Asam Manis Ala Rudy Choirudin, Rasanya Enak dan Istimewa
Menu Murah Meriah! Resep Membuat Tahu Asam Manis Ala Rudy Choirudin, Rasanya Enak dan Istimewa /Tangkapan layar Youtube

JURNAL SUMBAWA - Makanan yang satu ini bahannya sangat murah meriah dan rasanya sangat istimewa. Bagi yang ingin mencoba, bisa simak Resep Membuat tahu asam manis Ala Rudy Choirudin, yang dijamin enak, istimewa dan cocok jadi menu makan malam.

Adapun bahan utamanya, Rudy Choirudin menggunakan tahu cina, namun jika tidak ada bisa menggunakan tahu sutra ataupun jenis tahu lainnya sesuai selera yang membuatnya.

Untuk rasanya, selain citarasa tahunya yang gurih karena sebelum digoreng diberi taburan kaldu jamur, tahu asam manis ini juga teksturnya sangat lembut.

Baca Juga: 5 Sekolah Adat di Bima Adakan Workshop Sekolah Adat Untuk Keberlanjutan Pelestarian Adat dan Budaya Bima

Bumbu asam manis yang dipakai ini biasanya untuk menu seafood, namun karena bahan utamanya adalah tahu, maka dikatakan hidangan ini murah meriah, namun rasanya sangat istimewa.

Penasaran ingin mencobanya? simak Resep Membuat tahu asam manis Ala Rudy Choirudin, yang dibuat dengan bahan murah meriah, namun rasanya sangat istimewa.

Penasaran ingin memasaknya? Berikut Resep Membuat tahu asam manis ala Rudy Choirudin yang murah meriah, namun rasanya enak dan istimewa.

Baca Juga: Hari Jadi Bima, Ini Kegiatan yang Diselenggarakan Oleh Pemda Bima

Bahan 1 : 

1 buah tahu china yang besar dipotong 1½ cm atau dibagi 6 melebar 

1 sdt kaldu jamur 

4 sdm tepung maizena 

75 ml minyak goreng 

 

Bahan 2 :

3 siung bawang putih cincang 

½ buah bawang bombai rajang 

1 batang daun bawang rajang 1 cm

 

Bahan 3 : Campur rata

1 sdt kecap asin 

3 sdm saus tomat 

1 sdt minyak wijen 

1 sdt saus tiram 

1 sdm kecap ingris 

1 sdt minyak wijen 

2 sdt gula 

¼ sdt garam 

1 sdm tepung maizena 

100 ml kaldu ayam 

½ sdt cuka 

Daun bawang

Baca Juga: Cocok Jadi Ide Jualan! Resep Membuat Bakso Ayam Ala Rudy Choirudin, Sangat Praktis dan Dimakan dengan Cuanki

Cara Membuat :

1.Panaskan minyak dengan api kecil hingga cukup panasnya.

2.Lumuri tahu dengan bubuk jamur hingga kedua permukaan rata lumuri kembali tahu dengan tepung maizena dan langsung digoreng.

3.Jika warna dasar tahu mulai kekuningan balik, jika mulai kekuningan kembali taburkan bawang putih dan bawang bombai hingga sisi bawah tahu yang terkena pan dan bawang putih menguning taburkan daun bawang dan campuran bahan 3 hingga harum.

4.Matikan api, angkat tahu letakkan di piring saji siram dengan sisa sausnya.

5. Hidangkan.

Itulah Resep Membuat tahu asam manis ala Rudy Choirudin yang murah meriah, namun rasanya enak dan istimewa.***

Editor: Muhamad Subhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah