Penundaan Pemilu, Tanda 3 Periode, AHY Singgung Jadi Presiden Seumur Hidup

- 16 Maret 2022, 15:22 WIB
Penundaan Pemilu, Tanda 3 Periode, AHY Singgung: Jadi Presiden Seumur Hidup
Penundaan Pemilu, Tanda 3 Periode, AHY Singgung: Jadi Presiden Seumur Hidup /Instagram/@agusyudhoyono/

JURNAL SUMBAWA - Wacana penundaan Pemilu 2024 melahirkan kontroversi dikalangan politisi indonesia.

Dengan adanya wacana tersebut, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menilai bahwa ada perubahan lain terkait pemilihan Presiden.

Misalnya pemilihan tidak langsung maupun penetapan Presiden seumur hidup.

Baca Juga: Modus Ritual di Makam Keramat, Pelaku Rugikan Uang Korban Ratusan Juta

Ia mengatakan, penundaan Pemilu dapat merembet pada masuknya ketentuan-ketentuan lain termasuk pemilihan tidak langsung dan penetapan Presiden seumur hidup.

"Kalau sudah misalnya nanti disepakati penundaan Pemilu atau perpanjang masa jabatan Presiden dan tidak dipilih langsung oleh rakyat dan Seumur hidup?" kata AHY saat berpidato pada pelantikan pengurus DPD Partai Demokrat DKI Jakarta dan Maluku Utara di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Selasa 15 Maret 2022.

"Ini kan pintu masuknya jelas, kalau mau ada perubahan katanya konstitusi harus diubah dulu, diamendemen dulu, lalu batasnya apa" jelasnya AHY.

Baca Juga: Lobi Parpol, Cak Imin Penundaan Pemilu Harus Dengan Cara Konstitusional, Yakni Amendemen UUD 1945

Menurut AHY, tidak ada yang bisa mengetahui akan sejauh mana amendemen konstitusi mengubah ketentuan yang sudah berlaku selama ini.

Halaman:

Editor: Ahmad D


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x