Tahapan Pilkada Resmi Diluncurkan, Bupati Bima: Jaga Keamanan dan Pilkada yang Sehat

- 27 Mei 2024, 12:22 WIB
Peluncuran tahapan Pilkada daerah
Peluncuran tahapan Pilkada daerah /

JURNAL SUMBAWA - Tahapan Pilkada daerah Kabupaten Bima resmi diluncurkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Sabtu 25 Mei 2024.

Dalam peluncuran tahapan Pilkada daerah tersebut, Bupati Bima H. Indah Damayanti Putri himbau jaga keamanan dan raih Pilkada yang sehat, jujur dan adil.

IDP mengungkapkan, dirinya berharap agar penyelenggaraan Pilkada tahun ini dapat berjalan lancar seperti halnya pelaksanaan Pemilu Presiden dan Legislatif pada bulan Februari lalu.

Baca Juga: Tiga Tempat yang Nyaman di Kota Bima dan Sediakan Makanan Dari Berbagai Menu

Di hadapan para komisioner KPU, Bawaslu dan Forkopimda, Bupati Bima mengungkapkan keyakinannya, dengan belajar pada beberapa pelaksanaan Pilkada sebelumnya,.

"Kita yakin Pilkada daerah Kabupaten Bima dapat berjalan lancar dan aman. Seluruh partai politik bisa mengantarkan calon terbaik untuk ikut berkompetisi pada Pilkada tahun 2024," bebernya dia.

IDP juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk memberikan hak pilih pada tanggal 27 November 2024 mendatang.

Baca Juga: Setelah Daftar di Dua Partai, H. Sanusi Kini Daftar di Partai Gerindra Sebagai Calon Bupati Bima

"Partisipasi ini penting untuk kemajuan Kabupaten Bima ke depan dengan memilih pemimpin yang terbaik dan Insya Allah amanah, mampu membawa kebaikan bagi masyarakat dan daerah Kabupaten Bima". Ungkap Bupati Bima.

Halaman:

Editor: Ahmad D


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah