Dua Bobotoh Meninggal Dunia di GBLA, Menpora Zainudin Amali Minta PSSI dan LIB Lakukan Investigasi

- 19 Juni 2022, 08:15 WIB
Dua Bobotoh Meninggal Dunia di GBLA, Menpora Zainudin Amali Minta PSSI dan LIB Lakukan Investigasi
Dua Bobotoh Meninggal Dunia di GBLA, Menpora Zainudin Amali Minta PSSI dan LIB Lakukan Investigasi /Kemenpora RI

JURNAL SUMBAWA - Dua Bobotoh meninggal dunia di GBLA (Gelora Bandung Lautan Api) pada laga lanjutan Grup C Piala Presiden 2022 yang mempertemukan Persib Bandung dengan Persebaya Surabaya.

Insiden dua Bobotoh meninggal dunia di GBLA terjadi pada Jumat 17 Juni 2022.

Untuk dua Bobotoh meninggal dunia di GBLA, Menpora Zainudin Amali menyampaikan turut bela sungkawa dan duka cita mendalam atas meninggalnya
dua suporter Persib Bandung akibat kericuhan di GBLA.

Baca Juga: Jadwal Acara TV SCTV Hari Ini Minggu 19 Juni 2022: Love Story The Series, Garis Cinta Hingga Roda-Roda Gila

"Saya turut berduka cita atas meninggalnya penonton sepakbola di Bandung saat menonton pertandingan Persib vs Persebaya. Tentu kita prihatin atas kejadian ini. Padahal pertandingan Sepakbola baru saja diizinkan dihadiri penonton langsung di stadion," ujar Menpora Zainudin Amali di Jakarta, Sabtu 18 Juni 2022.

Atas kejadian tersebut, Menpora Amali pun meminta kepada PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk segera melakukan investigasi terhadap insiden ini.

Menpora Amali meminta PSSI dan PT LIB untuk melakukan koordinasi dengan pihak terkait khususnya dengan pihak keamanan lebih diintensifkan sehingga kejadian serupa tidak terjadi lagi.

Baca Juga: Jadwal Acara NET TV Hari Ini Minggu 19 Juni 2022: Ada Detective Conan, Top Spot Hingga Jalan Kesembuhan

"Selain itu harus segera dievaluasi tentang SOP yabg berlaku di stadion ketika itu, sekaligus melihat lagi pelaksanaan di empat stadion yang sudah berlangsung selama ini," jelasnya.

Halaman:

Editor: Jubaedin WS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah