HP Game Murah: Nubia Neo 2 5G Resmi Diluncurkan, Begini Spesifikasinya

- 11 Maret 2024, 18:11 WIB
Ilustrasi Nubia Neo 2 5G
Ilustrasi Nubia Neo 2 5G /Tangkap layar Tokopedia/

JURNAL SUMBAWA - Smartphone baru Nubia Neo 2 5G resmi diperkenalkan secara global pada Pameran Mobile World Congress (MWC) bulan februari 2024 lalu.

Pasalnya, smartphone ini membawa spesifikasi handal untuk menjajaki kelas HP gaming murah yang telah dinantikan oleh banyak orang.

Nubia Neo 2 5G hadir dengan desain dengan tampilan yang memukau, dan memawarkan sejumlah fitur gaming yang mumpuni dengan harga yang kompetitif.

Di balik daya tariknya, Nubia Neo 2 5G menawarkan sejumlah spesifikasi handal seperti yang dijelaskan dibawah ini.

Baca Juga: Masih Segar: Vivo Y100T Sudah Dirilis, Spesifikasi Mewah Dengan Harga Terjangkau.

Smartphone ini hadir dengan layar 6.72 inci FHD+ dan kecepatan refresh 120Hz, Nubia Neo 2 5G menjamin pengalaman visual yang memikat bagi para gamer.

Dan juga dipersenjatai dengan chipset Unisoc T820 (6 nm) yang tangguh, bersama dengan RAM 12GB LPDDR4X dan penyimpanan internal 256GB UFS 3.1, performa gaming akan terasa lebih responsif dan mulus.

Tak hanya itu, fitur stereo speakers dengan DTS-X Ultra menjamin kualitas audio yang memuaskan.

Nubia Neo 2 5G juga menyediakan fitur NFC, Multi-Layer Heat Dissipation, dan Game Space 2.0, yang semuanya dirancang untuk meningkatkan pengalaman gaming secara keseluruhan.

Halaman:

Editor: Adhar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x