Maulid Nabi 12 Rabiul Awwal 1445 H Dimulai Kamis 28 September 2023, PBNU Instruksikan Sebarluaskan Pengumuman

- 16 September 2023, 21:15 WIB
Maulid Nabi 12 Rabiul Awwal 1445 H Bisa Dimulai Kamis 28 September 2023, PBNU Instruksikan Sebarluaskan Pengumuman
Maulid Nabi 12 Rabiul Awwal 1445 H Bisa Dimulai Kamis 28 September 2023, PBNU Instruksikan Sebarluaskan Pengumuman /Antara@Akbar_Nugroho_dumai/

Sementara ijtima (konjungsi) terjadi pada Jumat Wage 15 September 2023 pukul 08:39:02 WIB dan posisi matahari berada di titik 2 derajat 58 menit 36 detik utara titik barat, sedangkan letak hilal di posisi 4 derajat 06 menit 43 detik utara titik barat.

Adapun kedudukan hilal berada di titik 1 derajat 31 menit 15 detik utara Matahari dengan keadaan hilal miring ke utara. Penghitungan ini dilakukan dengan metode falak (hisab) tahqiqi tadqiki ashri kontemporer khas Nahdlatul Ulama.

Baca Juga: 10 Keutamaan Sholat Tahajud, Akan Dikabulkan Doanya Serta Dosa Dan Kesalahannya Dihapus

Sebelumnya, LF PBNU telah mengumumkan 1 Rabiul Awwal 1445 Hijriah jatuh pada hari Ahad 17 September 2023. Hal itu disampaikan melalui Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama tentang Awal Rabiul Awwal 1445 H dengan Nomor 043/LF-PBNU/IX/2023 yang ditandatangani Ketua LF PBNU KH Sirril Wafa dan Sekretaris LF PBNU H Asmui Mansur pada Jumat (15/9/2023).

Keputusan tersebut didasari atas laporan para perukyat yang belum berhasil melihat hilal. "Telah dilaporkan penyelenggaraan rukyatul hilal pada Jumat Wage 29 Shafar 1445 H/15 September 2023 M pada 21 titik di seluruh Indonesia. Seluruh lokasi tidak melihat hilal," tulis pengumuman tersebut.***

Halaman:

Editor: Ahmad D


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah