Na’as, Tabung Senapan Angin Meledak, Bakar Dua Warga Loteng

- 24 April 2021, 15:11 WIB
Korban kini berada di rumah sakit
Korban kini berada di rumah sakit /Antara

Wartasumbawa.com – dikabarkan Dua warga Desa Perabu, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah mengalami luka bakar di sekujur tubuhnya, akibat ledakan gas senapan angin yang sedang diperbaikinya, Jumat (24/4).

Hal tersebut di ungkapkan oleh Ps Paur Humas Polres Lombok Tengah, Aipda H Mansur yang dikonfirmasi, Sabtu, membenarkan adanya kejadian itu. Dilansir dari AntaraNtb pada Sabtu, 24 April 2021.

"Kedua korban Saipul Fahmi als MQ. Arya (32) dan L. Karman Darwis (31) saat ini telah dirawat di Rumah Sakit Umum Praya," ujarnya kepada wartawan, Sabtu (25/4).

Baca Juga: Aamir Khan Anggap Kajol Kasar dan Kurang Ajar

kronologi Peristiwa yang menimpa korban tersebut berawal saat keduanya sedang memperbaiki senapan angin dengan tabung gas di rumahnya.

Kemudian tiba-tiba tabung gas tersebut meledak yang mengakibatkan korban Saipul mengalami luka bakar 70 persen dibagian tubuh dan Darwis 31 persen luka bakar pada tangan kanan dan betis kanan.

Baca Juga: Kartika Putri Atur Permintaan Maaf Richard Lee

"Penyebab ledakan masih lidik," katanya.(Akhyar Rosidi/AntaraNtb)***

Editor: Fahrur Rozi

Sumber: AntaraNTB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah