Respon Tanggap WVI terhadap Bencana Banjir NTT

- 8 April 2021, 19:47 WIB
Wahana Visi Indonesia (WVI) berkomitmen melakukan respons tanggap bencana selama 3 bulan. Beberapa respons yang akan dilakukan WVI, antara lain berupa pengadaan air bersih, pendistribusian paket perlengkapan keluarga dan anak
Wahana Visi Indonesia (WVI) berkomitmen melakukan respons tanggap bencana selama 3 bulan. Beberapa respons yang akan dilakukan WVI, antara lain berupa pengadaan air bersih, pendistribusian paket perlengkapan keluarga dan anak //wahanavisi

Wartasumbawa.com – Cuaca ekstrem, hujan dengan intensitas tinggi disertai angin kencang, yang terjadi di beberapa wilayah NTT pada Sabtu 3 April 2021 lalu mengakibatkan banjir bandang.

Menurut data gabungan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), WALHI dan ANJAKI pada Senin 5 April 2021, tercatat setidaknya 22.580 orang terdampak, 124 orang meninggal dan 80 orang mengungsi akibat banjir bandang NTT.  

Wahana Visi Indonesia (WVI) berkomitmen melakukan respons tanggap bencana selama 3 bulan. Beberapa respons yang akan dilakukan WVI, antara lain berupa pengadaan air bersih, pendistribusian paket perlengkapan keluarga dan anak.

Baca Juga: Cerita Bahagia anak dari Kabupaten Asmat Mendapatkan Air Bersih

WVI juga berencana untuk memberikan bantuan nontunai kepada masyarakat terdampak, sebagaimana dikutip Wartasumbawa-Pikiran Rakyat dari wahanavisi.org pada 8 April 2021.

Baca Juga: Disdik Depok Akan Lakukan Uji Coba Pembelajaran Tatap Muka

WVI sendiri memiliki 13 wilayah dampingan (Area Program dan proyek dengan dana hibah) dengan banyak anak sponsor di NTT.

Baca Juga: Greenpeace Gelar Aksi di depan KLHK Desak Pemerintah Evaluasi Deforestasi Tanah Papua

Hingga saat ini WVI masih terus berkoordinasi dengan banyak pihak untuk memastikan kondisi masyarakat dampingan dan staf WVI tetap dalam pemantauan.***

Editor: M. Syaiful

Sumber: wahanavisi.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah