Selain Ikan Red Devil atau Ikan Iblis Merah, ini 5 Jenis Ikan Predator. Nomor 4 Dilindungi, Ikan Langka

- 23 April 2022, 10:52 WIB
Selain Ikan Red Devil atau Ikan Iblis Merah, ini 5 Jenis Ikan Predator. Nomor 4 Dilindungi, Ikan Langka
Selain Ikan Red Devil atau Ikan Iblis Merah, ini 5 Jenis Ikan Predator. Nomor 4 Dilindungi, Ikan Langka /Instagram/@maraisemut

JURNAL SUMBAWA - Ikan Red Devil atau Ikan Iblis Merah ada juga yang menyebut Ikan Setan Merah saat ini sedang hangat diperbincangkan, ikan ini termasuk jenis predator.

Meningkatnya populasi Ikan Red Devil atau Ikan Iblis Merah di Danau Toba memang merepotkan nelayan pembudidaya ikan karena sifatnya predator.

Seperti diketahui Ikan Red Devil atau Ikan Iblis Merah atau disebut juga Ikan Setan Merah ini memang jenis predator sehingga dapat mengganggu populasi ikan yang dibudidayakan nelayan.

Baca Juga: Mengenal Ikan Red Devil, Fakta dan Kenapa Ikan Iblis Merah ini Dilarang di Indonesia

Selain Ikan Red Devil atau Ikan Iblis Merah, berikut 5 ikan yang masuk kategori predator dan banyak dipelihara di aquarium.

1. Ikan Arwana

Ikan Arwana
Ikan Arwana Instagram/@arwana_super_red.id

Ikan Arwana cukup populer karena ukurannya yang cukup besar sehingga menarik perhatian saat dipelihara dalam aquarium.

Kalian yang tidak pernah berurusan dengan ikan ini pasti tidak menyangka kalau Ikan Arwana adalah jenis predator.

Baca Juga: Chord dan Kunci Gitar Aku Bukan Jodohnya Tri Suaka, ini Salahku Terlalu Memikirkan Egoku...

2. Ikan Toman

Ikan Toman atau Red Snakehead
Ikan Toman atau Red Snakehead Instagram/@sobatchanna

Ikan Toman ini sebenarnya satu keluarga dengan Ikan Gabus. Ikan ini dapat tumbuh hingga seukuran paha orang dewasa.

Ikan predator satu ini memiliki nama Red Snakehead, karena memang memiliki kepala yang mirip ular dan warnanya agak kemerahan. Meski dulu tak lazim dipelihara dalam aquarium, namun kini banyak yang memlihara dan harganya juga cukup fantastis.

Baca Juga: Cara Cairkan Dana KUR BSI Secara Online di Link di www.bankbsi.co.id

3. Ikan Peacock Bass

Ikan Peacock Bass
Ikan Peacock Bass Instagram/@carlosgarrido_fishing

Ikan Peacock Bass ini berasal dari sungai Amazon, jadi tidak ditemukan di perairan Indonesia. 

Dari bentuknya yang cukup mengerikan ini, tidak diragukan kalau Peacock Bass adalah predator.

Baca Juga: Pelaku UMKM Bisa Langsung Cairkan, KUR BRI Melimpah dan Salurkan Rp66,9 Triliun

4. Belida

Ikan Belida
Ikan Belida Instagram/@thefishingtwins

Bagi kalian yang tinggal di Palembang pasti tidak asing dengan ikan Belida. Ikan yang satu ini banyak dijadikan bahan baku pembuatan empek-empek di Palembang.

Karena populasinya yang makin berkurang, pada September 2021 lalu pemerintah menetapkan Ikan Belida ini sebagai ikan yang dilindungi.

Meski cukup populer, namun jarang yang tahu kalau ikan ini adalah jenis predator.

Baca Juga: Chord Buih Jadi Permadani yang Dicover Nabila, Oh Mungkinkah Diri ini...

5. Ikan Golden Dorado

Ikan Golden Dorado
Ikan Golden Dorado Instagram/@urbandoradoanglers

Sama dengan Peacock Bass, Ikan Golden Dorado ini juga tidak hidup di perairan Indonesia. Ikan ini hidup di wilayah Amerika Selatan.

Dari tampangnya tak bisa disangkal kalau ini jensi predator yang sangat rakus ya.

Baca Juga: Cara Mematikan Bunyi Meteran Listrik Pulsa Tekan ini. Jangan Dicoba Kalau Pelupa, ini Sebabnya

Itulah 5 jenis ikan predator selain Ikan Red Devil atau Ikan Iblis Merah yang disebut juga Ikan Setan Merah.

Ikan predator yang paling terkenal di dunia adalah Piranha yang banyak hidup di sungai Amazon.

Namun beberapa sumber mengatakan bahwa Ikan Piranha tidak memakan manusia, kecuali sudah menjadi mayat. Pernah dengar?***

Editor: Jubaedin WS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah