Ide Bisnis Hampers Lebaran Menarik Berisi Ragam Cemilan

- 8 April 2024, 11:51 WIB
Ide Bisnis Hampers Lebaran Menarik Berisi Ragam Cemilan
Ide Bisnis Hampers Lebaran Menarik Berisi Ragam Cemilan /ilustrasi/

JURNAL SUMBAWA - Saat menuju Idhul Fitri, biasanya sebagian orang akan menjual berbagai macam hadiah untuk dijual dan kali ini kita akan bahas ide bisnis membuat hampers lebaran menarik berisi ragam cemilan.

Ide bisnis ini bisa dilakukan dengan cara melihat contoh-contoh yang ada di media sosial sebagai bahan inspirasi, kemudian tinggal ditentukan hampers lebaran itu isinya apa saja, jenis paket dan harganya.

Jangan lupa, sisi packaging juga tidak boleh diabaikan, karena semakin cantik dan menarik hampers lebaran yang dibuat, maka akan semakin disukai oleh para pembeli.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Menjual Hampers Lebaran di Kota Bima, Harganya Murah dan Menarik

Bagi orang-orang, selain bisa berbagi kebahagiaan, mengirim hampers lebaran kepada keluarga, saudara atau tetangga juga  menjadi salah satu cara dalam menjaga silaturahmi, ini menjadi tujuan bisnisnya saat momentum puasa dan Idhul Fitri.

Untuk itu, berikut ide bisnis hampers lebaran menarik berisi ragam cemilan yang bisa anda jadikan referensi, serta dapat menentukan sendiri jenis cemilannya, jenis paket dan harga yang ditawarkan.

 

1. Kue Kering

Beberapa jenis kue kering yang bisa dijadikan hampers lebaran dan disukai oleh banyak orang itu seperti kue nastar, kue putri salju, kue kacang tanah, kue semprit, Cokelat chips, Lidah Kucing, Kue Keciput, Pastel Abon mini, keripik bawang dan kue akar kelapa.

Baca Juga: Seleksi Sekretaris Daerah Belum Final, Tiga Nama Siap Menduduki Jabatan

Selain itu bisa juga segala jenis wafer, astor, brownis kering, bola cokelat, kurma cokelat dan Kastengel.

 

2. Snack Gurih

Beberapa jenis Snack gurih yang bisa dijadikan hampers lebaran itu seperti kacang asin, stik basreng daun jeruk, stik bawang, pang pang pedas manis, emping melinjo padas manis, pilus BBQ, Tortila dan emping jagung.

Selain itu ada Twistcorn, Stik kentang goreng, keripik tempe, kerupuk kemplang ikan, kacang polong, kacang koro, kerupuk seblak dan makaroni.

Agar lebih hemat, pembelian snack gurih (makanan ringan) bisa dibeli secara kiloan yang harganya terjangkau.

 

3. Cemilan Manis

Cemilan manis biasanya sangat disukai oleh anak-anak, sehingga perlu untuk dijadikan isian pada hampers lebaran bersama kue kering dan snack gurih.

Baca Juga: DPP Partai Golkar Kedepankan Koalisi KIM di Pilkada

Beberapa cemilan manis itu seperti permen yupi, Jelly kemasan, permen cola, permen susu, permen cokelat, permen aneka rasa buah dan permen gagang.

Itulah isian hampers lebaran yang bisa dijadikan ide bisnis dengan ragam cemilan yang menarik, dijamin pasti laris.***

Editor: Muhamad Subhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah