Resep Masakan Idhul Adha: Tips Membuat Rendang Daging Sapi, Dijamin Enak dan Empuk

- 9 Juli 2022, 22:08 WIB
Resep Masakan Idhul Adha: Tips Membuat Rendang Daging Sapi, Dijamin Enak dan Empuk
Resep Masakan Idhul Adha: Tips Membuat Rendang Daging Sapi, Dijamin Enak dan Empuk /Tankapan Layar/Youtube Sajian Sedap/

JURNAL SUMBAWA - Hari Idhul Adha terasa lengkap jika ada makanan berbahan utama daging qurban yang dihidangkan untuk keluarga tercinta di rumah.

Kita bisa mengolah daging kambing ataupun daging sapi qurban menjadi masakan favorit keluarga contohnya seperti rendang, Gulai, Soto, Sate ataupun lainnya, dan disantap setelah selesai sholat Idhul Adha.

Namun resep masakan Idhul Adha kali ini, kita akan belajar resep tentang tips membuat rendang daging sapi qurban ala Sajian Sedap.

Baca Juga: Nathalie Holscher Ungkap Masalah Perceraiannya dengan Sule: Semua Salah Aku, Biar Clear Semuanya!

Berikut uraian resep memasak rendang daging:

Bahan-bahan Utama:
- 250 gram daging sapi
- 50 gram Bawang Merah
- 50 gram Bawang Putih
- 1/2 sdm Kaldu Bubuk
- 1/2 sdm Lada Bubuk
- 200 ml Air Santan
- 300 ml Air Putih
- 3 sdm gula pasir
- 1 sdm garam
- 1 sdm Ketumbar

Bahan Rempah:
- 10 gram Lengkuas
- 2 Lembar daun salam
- 4 Lembar daun jeruk
- 2 Lembar daun kunyit
- 2 batang serai
- 2 gram Kapulaga
- 80 gram Cabai besar
- 30 gram Cabai keriting
- 30 gram kemiri
- Minyak goreng secukupnya

Cara Memasak:
- Panaskan wajan dan masukan minyak goreng secukupnya
- Masukan sereh dan lengkuas, tumis hingga harum
- Setelah harum masukan daun sereh, daun salam dan daun kunyit
- Kecilkan Api

Baca Juga: Lirik dan Chord Gitar Lagu Els Warouw - Dear Diary

Halaman:

Editor: Muhamad Subhan

Sumber: Youtube Sajian Sedap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah