Perguruan Silat PSHT Menyerang Wisma PSIM, Terangkum Sejumlah Kronologi Terjadinya Bentrokan

- 5 Juni 2023, 08:33 WIB
Perguruan Silat PSHT Menyerang Wisma PSIM, Terangkum Sejumlah Kronologi Terjadinya Bentrokan
Perguruan Silat PSHT Menyerang Wisma PSIM, Terangkum Sejumlah Kronologi Terjadinya Bentrokan /

JS.PIKIRAN RAKYAT - Ratusan anggota Perguruan silat PSHT menyerang Wisma PSIM di Gondokusuman dengan tak terimanya penganiyaan terhadap anggota silat PSHT pada hari Minggu 28 Mei 2023 di daerah Parangtritis.

Dalam penyerangan yang dilakukan anggota Perguruan silat PSHT, Suporter PSIM yang lebih dikenal sebagai Brajamusti melakukan perlawanan atas penyerangan yang dilakukan PSHT.

Dua kelompok yang saling berlawanan akhirnya terjadi bentrok dan saling serang antar kedua kelompok massa tersebut.

Baca Juga: Dipicu Penganiayaan, Tawuran di Tamsis Jogja Pecah Antar Kelompok

Berikut kronologi bentrok massa Perguruan silat PSHT dengan suporter PSIM, Brajamusti :

1. pada hari Minggu 4 Juni 2023 pukul 17.00 WIB di Jln. Kenari Semaki, Umbulharjo, Kota Yogyakarta, datang rombongan masa PSHT, berjumlah sekitar 500 orang. Mereka berencana menyerang Wisma PSIM di Jln. Mawar I, Baciro, Gondokusuman, Yogyakarta.

2. Penyerangan diduga buntut dari keributan yang melibatkan anggota Brajamusti pada hari Minggu, 28 Mei 2023 di Vila Rangdo Parangdok, Parangtritis Dukuh. Mancingan XI Rt. 06. Desa Parangtritis, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul.

Baca Juga: Truk Muat Barang Material Bangunan Kecelakaan, Dua Orang Meninggal Dunia

3. Masa PSHT akhirnya dihadang atau diblokade jajaran kepolisian Polsek Umbulharjo, Polresta Yogyakarta, Satuan Brimob Polda DIY serta anggota Koramil Umbulharjo.

5. Petugas keamanan gabungan dipimpin Kabagops Polresta Yogyakarta, Kompol Mega Tetuko brupaya menjauhkan massa PSHT dan Brajamusti agar tidak saling menyerang.

6. Pukul 17.30 WIB masa PSHT diarahkan keluar dari wilayah Jln. Kenari Semaki, Umbulharjo, Yogyakarta untuk mencegah terjadinya bentrok dengan warga maupun masa Brajamusti.

Baca Juga: Anies Sebut Proses Masih Panjang, Parpol Usung Cawapres Anies Baswedan

7. Pukul 18.15 WIB masa PSHT terus didorong pihak Keamanan sampai ke arah Jln. Tamansiswa.

8. Pukul 18.55 WIB masa PSHT oleh pihak keamanan diarahkan putar balik arah Utara Jln. Tamansiswa untuk menghindari bentrok dengan masa/warga yang sudah berkumpul banyak di wilayah Selatan

9. Sampai hari Minggu pukul 23.00 WIB, massa PSHT masih bertahan di sepanjang Jln. Tamansiswa. Mereka bahkan memarkirkan kendaraan di sepanjang jalan.

Baca Juga: Kecelakaan Kereta Api di India, 207 Jenazah Ditemukan

10. Pukul 19.00 WIB Kapolda Derah Istimewa Yogyakarta (DIY) Irjen Pol Suwondo Nainggolan tiba di Jln. Tamansiswa berupaya menenangkan massa dan meminta segera membubarkan diri pulang ke rumah masing-masing.***

Editor: Ahmad D


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x