Forum Konsultasi Publik: Camat Belo Harapkan Kades Se-Kecamatan Belo Ambil Bagian

- 18 April 2023, 07:43 WIB
Forum Komunikasi Publik: Camat Belo Harapkan Kades Se-Kecamatan Belo Ambil Bagian
Forum Komunikasi Publik: Camat Belo Harapkan Kades Se-Kecamatan Belo Ambil Bagian /Dok. Ahmad D/JS.PR/

JS.PIKIRAN RAKYAT - Forum Konsultasi Publik (FKP) yang dilaksanakan oleh Badan Pusat Statistik (BPS). Camat Belo instruksikan kepada seluruh kades Se-Kecamatan Belo untuk ambil bagian.

Camat Belo Ruyani, SH. menjelaskan, FKP yang akan dilaksanakan BPS di Kabupaten Bima yang dimulai 2 - 18 Mei 2023, disetiap desa yang ada di Belo adalah sebagai bentuk transparansi, mensosialisasi serta meminimalisir potensi kekeliruan Data yang diperoleh pada pencacahan Regsosek 2022 kemarin.

FKP yang akan dilaksanakan pada bulan Mei nantinya, Ruyani menghimbau kepada seluruh seluruh Kepala Desa Se-Kecamatan Belo agar melibatkan diri serta seluruh masyarakat desa untuk membahas terkait Data tersebut.

Rapat koordinasi FKP di Aula Kantor Camat Belo
Rapat koordinasi FKP di Aula Kantor Camat Belo

Baca Juga: Upaya Pengentasan Kemiskinan Hingga 2024! Kepala BPS: Penjamin Kualitas Data Regsosek Itu Perlu

"FKP yang dilakukan ini, untuk memvalidasi Data dari pengolahan BPS. Untuk itu para Kades agar bisa membantunya," ungkapnya Ruyani selaku Camat Belo Senin 17 April 2023.

Disisi lain, Forum Konsultasi Publik yang dibentuk oleh BPS adalah forum untuk menguji konsisten Data yang di Data di tahun 2022 pada Registrasi Sosial Ekonomi 2022 (REGSOSEK22).

Hal ini juga dikuatkan oleh penyampaian perwakilan BPS "Rijal" saat pertemuan di aula kantor Camat Belo dengan seluruh kades Se-kecamatan Belo Senin 17 April 2023.

Baca Juga: BPS Catat NTP dan NTUP Maret 2021 Naik

Halaman:

Editor: Ahmad D


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x