Terpilih menjadi Ketua Bumdes, Marlin: Siap Maju Lewat Sektor Pertanian

- 9 Juli 2023, 12:36 WIB
Terpilih menjadi Ketua Bumdes, Marlin: Siap Maju Lewat Sektor Pertanian
Terpilih menjadi Ketua Bumdes, Marlin: Siap Maju Lewat Sektor Pertanian /

JURNAL SUMBAWA - Terpilih menjadi ketua Badan Usaha Desa (Bumdes) Ratu Rate kepengurusan tahun 2023-2026 Kabupaten Bima Nusa Tenggara Barat (NTB) Sumarlin siap mengembangkan sektor pertanian.

Ketua Bumdes terpilih Sumarlin mengatakan, akan mengembangkan sektor pertanian karena mayoritas masyarakat desa Tonda adalah petani

Hal ini diungkap oleh Sumarlin usai pemilihan yang dilaksanakan pemerintah Desa, Jumat 7 Juli 2023.

Baca Juga: Petenis Nomor Satu Duni, Andy Murray Merefleksikan Kekalahan Sangat Mengecewakan Dari Tsitsipas

"Dengan modal awal sejumlah Rp 30 Juta, pengelolaan dasar akan dikembangkan pada usaha dagang bersama pengurus sebelum petani bercocok tanam, " kata Sumarlin.

Selain itu, pembentukan kepengurusan akan dicari yang mau bekerja untuk sama sama mengembangkan Bumdes Ratu Rate ini.

Sementara, Kades Tonda Arif Fahmi SP berharap kepada pengurus baru ini mampu mengembangkan Bumdes ini dan menghasilkan PAD bagi desa.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kesehatan, Cinta dan Karir Minggu 9 Juli 2023, Leo: Pertemuan Romantis Sangat Mungkin Terjadi

"Dirinya mengakui walaupun dengan modal yang minim ini, Ia optimis dan yakin mereka bisa maju, " Ungkapnya.***

Editor: Ahmad D


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x