Provinsi NTB Melalui Unram dan Hepatika Berhasil Ciptakan Alat Rapid Test Antigen

- 26 Februari 2021, 08:16 WIB
Zulkieflimansyah saat Press Conference Peluncuran Alat Rapid Test Antigen, di Ruang Rapat Utama Kantor Gubernur NTB, Kamis 25 Februari 2021
Zulkieflimansyah saat Press Conference Peluncuran Alat Rapid Test Antigen, di Ruang Rapat Utama Kantor Gubernur NTB, Kamis 25 Februari 2021 /diskominfotik_ntb/edy

Wartasumbawa.com – Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (Pemprov NTB) melalui Universitas Negeri Mataram (Unram) dan Laboratorium Hepatika Bumi Gora berhasil menciptakan alat Rapid Test Antigen yang diberi nama ENRAM.

Dikutip Wartasumbawa.Pikiran-Rakyat.com dari laman resmi Pemprov NTB pada Kamis 25 Februari 2021, Gubernur NTB Zulkieflimansyah mengatakan Alat Rapid Test Antigen buatan Unram dan Hepatika ini tidak kalah canggih dengan alat sejenis untuk melakukan tracing contact.

“Proses penelitian dan riset Laboratorium Hepatika dan Unram mampu menghasilkan inovasi alat Rapid Test Antigen,” kata Zulkieflimansyah saat Press Conference peluncuran Rapid Test Antigen, di Ruang Rapat Utama Kantor Gubernur NTB, Kamis 25 Februari 2021.

Baca Juga: Pemprov NTB Bangun Kawasan Industri Hasil Tambakau dan Terminal Angkutan Tipe B

Zulkieflimansyah melanjutkan, kolaborasi Laboratorium Hepatika dan Rumah Sakit Unram, mampu membuat alat yang memiliki akurasi yang tinggi untuk menguji Covid-19.

Selain itu, ia mengatakan keberadaan alat penemuan baru ini dapat memudahkan tracing kepada penderita Covid, sehingga dapat mengurangi angka penyebaran Corona Virus di NTB.

“Selama ini di NTB terkendala dengan alat, namun dengan kehadiran alat produk lokal  dalam daerah, diharapkan mampu mengatasi pandemic,” ujar Dr. Zul sapaan akrapnya.

Baca Juga: Fadli Zon Gelar Acara Doa dan Tahlilan Virtual, Tujuh Hari Wafatnya Ibunda Hj. Ellyda Binti Muhammad Yatim

Doktor Zul meminta, agar alat Rapid Test Antigen “Enram” ini dapat diproduksi lebih banyak lagi. Ia menargetkan akhir Maret 2021 dapat diproduksi sebanyak 50 ribu.

Halaman:

Editor: Zainul Abidin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah