Air Sumber Kehidupan! Begini Ungkapan Sang Direktur PDAM Kabupaten Bima

- 23 Mei 2024, 13:18 WIB
Air Sumber Kehidupan! Begini Ungkapan Sang Direktur PDAM Kabupaten Bima
Air Sumber Kehidupan! Begini Ungkapan Sang Direktur PDAM Kabupaten Bima /Direktur PDAM Muhammad Daud Akbar/

JURNAL SUMBAWA - Air merupakan sumber kehidupan manusia. Ungkapan tersebut sudah sangat familiar kita dengarkan, namun kita semua sepakat jika ada pendapat yang mengatakan bahwa air merupakan barang kebutuhan yang sifatnya ultraesensial, yang berarti air tidak bisa digantikan oleh barang lain (nonsubstitution good).

Dalam kenyataannya, sekarang ini kondisi riil yang ada sudah dalam tahap mengkhawatirkan kalau tidak boleh dibilang kritis, baik secara kuantitas maupun secara kualitas.

Kondisi tersebut kalau tidak diantisipasi mulai sekarang bisa menjadi potensi konflik di masa mendatang. “Dan kami ciptakan dari air segala sesuatu yang hidup”

Baca Juga: Kecelakaan Maut bus Study Tour, Kernet dan Guru Tewas

Dinukil dari AlQuran (QS Al-Anbiya), betapa pentingnya air bagi kehidupan semua mahluk hidup di muka bumi setelah udara, tidak seorangpun mampu bertahan hidup lebih dari 4 - 5 hari tanpa air.

Muhammad Daud Akbar mengatakan, UUD 1945 Pasal 33, “Bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat”,

Dalam Resolusi PBB (30 September 2010, didukung 122 Negara) mendeklarasikan air dan sanitasi merupakan hak asasi manusia, hal ini menunjukan betapa vitalnya air bagi kehidupan manusia beserta semua mahluk hidup di muka bumi.

Baca Juga: Sadis! IRT di Bima Diduga Pengedar Obat Terlarang Kini Diringkus Polisi

"Untuk menjamin terpenuhinya kebutuhan air bersih maka negara wajib hadir untuk memenuhi hak rakyat atas air bersih sesuai dengan PP Nomor 122 tahun 2015 dimana penyelenggaraan SPAM bertujuan untuk memenuhi hak rakyat atas air minum, pelayanan air minum yang berkualitas dengan harga yang terjangkau, penyelenggaraan air minum yang efektif dan efisien untuk memperluas cakupan air, akses dan target pembangunan," ungkapnya Direktur PDAM Kabupaten Bima Muhammad Daud Akbar , ST, M.M.

Halaman:

Editor: Ahmad D


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah