Siap Bertarung, Hilda Komala Dewi Resmi Daftar di KPU Diiringi Ratusan Kader dan Simpatisan

- 14 Mei 2023, 11:14 WIB
Siap Bertarung, Hilda Komala Dewi Resmi Daftar di KPU Diiringi Ratusan Kader dan Simpatisan
Siap Bertarung, Hilda Komala Dewi Resmi Daftar di KPU Diiringi Ratusan Kader dan Simpatisan /

JS.PIKIRAN RAKYAT - Hilda Komala Dewi siap bertarung dan resmi mendaftarkan diri di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sabtu 13 Mei 2023.

Bacaleg Hilda, mendaftarkan diri menggunakan partai Golongan Karya (Golkar) di Dapil 1 yang meliputi tiga kecamatan, yaitu Kecamatan Woha, Monta, dan Parado.

Terlihat saat memasuki KPU, Hilda diiringi oleh ratusan kader dari Partai Golkar beserta dengan simpatisan dari berbagai desa, mulai desa Tente, desa Naru dan desa Nisa.

Baca Juga: Komisioner Bawaslu Kab. Bima Lolos Administrasi Calon Direktur PDAM, Langgar UU No 7 Tentang Pemilu

Hilda yang darah murni Tente tersebut, merupakan anak dari H. Ahmad Jakarta Indah, yang berikhtiar mengikuti Caleg untuk memajukan dapilnya

Dirinya siap bertarung karena banyak dukungan dari berbagai pihak dan kalangan, bahkan dirinya diminta oleh beberapa tokoh yang ada di desa Tente dan sekitarnya.

"Saya bertarung karena diminta oleh beberapa tokoh di Tente," kata Hilda setelah melakukan pendaftaran di KPU Kabupaten Bima.

Baca Juga: Wajib Ketahui! Ini Daftar Nama Calon Dirut PDAM Kabupaten Bima yang Lolos Seleksi Administrasi

Menurut Hilda, dengan dirinya yang diminta mencalonkan diri sebagai caleg untuk mengurus Dapil 1, ia siap untuk bertarung dengan semaksimal mungkin.

Halaman:

Editor: Ahmad D


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x